Tanah Lot Bali, Destinasi Wisata Favorit di Tabanan dengan View Sunset nan Eksotis

Tanah Lot Bali
Photo by @tonelli.michele

Nyero.ID – Tanah Lot Bali merupakan salah satu destinasi wisata populer di Bali yang banyak difavoritkan oleh wisatawan, baik wisatawan domestik maupun mancanegara.

Destinasi wisata ini menjadi satu diantara empat spot wisata unggulan di Bali, seperti Pantai Kuta, Pura Uluwatu dan Pura Ulun Danu Beratan Bedugul.

Tanah Lot bisa diartikan sebagai daratan atau tanah yang berada di tengah laut.

Tanah Lot Bali menyajikan keindahan pantai yang begitu eksotis dengan dua bangunan pura yang berdiri di atas tebing batu karang hitam.

Kedua pura ini menghadap ke lautan lepas Samudera Hindia sehingga membuat suasana di pura Tanah Lot semakin syahdu.

Pura Tanah Lot diperkirakan dibangun pada sekitar abad ke-15 oleh Bagawan Dang Hyang Niratha, seorang pendeta yang mengemban misi menyebarkan ajaran agama Hindu dari Jawa ke Bali.

Pura ini merupakan bagian dari Pura Kahyangan Jagat di Bali yang ditujukan untuk memuja Dewa Penjaga Laut.

Keindahan Tanah Lot Bali
Photo by @lee_zainal35

Pura Tanah Lot merupakan bangunan pura yang berada di atas tebing batu karang hitam dengan ukuran yang sangat besar, letaknya di tepi pantai sebelah kiri atau sekitar 300 meter dari garis pantai.

Momen air pasang membuat bangunan pura seakan-akan berada di tengah laut sehingga terlihat sangat unik dan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Lokasi pura yang berada di area lepas pantai bisa diakses dengan berjalan kaki menyusuri jalan bebatuan karang ketika air laut mulai surut.

Dan untuk mencapai lokasi pura, kamu harus menaiki anak tangga batu yang telah tersedia.

Sementara pada area batu karang terdapat gua kecil yang di dalamnya dihuni oleh beberapa ular belang hitam putih yang dipercaya sebagai ular suci Tanah Lot Bali.

Berbeda dari pura pertama, pura kedua yang dikenal dengan nama Pura Batu Bolong berada di tepi tebing karang di sebelah kanan Pantai Tanah Lot.

Dimana di bawah tebing tersebut terdapat sebuah lubang besar yang tidak kalah unik karena selalu dilewati ombak besar.

Keindahan dan eksotisme Tanah Lot semakin memuncak ketika momen sunset tiba.

Pada momen tersebut pengunjung akan dimanjakan dengan siluet pura Tanah Lot yang disebut-sebut menjadi salah satu sunset terindah di Tanah Lot.

Informasi Lengkap Destinasi Wisata Tanah Lot Bali

Untuk merencanakan liburan seru ke Tanah Lot Bali, berikut adalah informasi lengkap terkait harga tiket masuk, jam buka, fasilitas, daya tarik, dan lokasi yang perlu diketahui:

1. Harga Tiket Masuk

Untuk menikmati keindahan Tanah Lot wisatawan domestik harus mengeluarkan biaya sebesar Rp 20.000 per orang dewasa dan Rp 15.000 untuk anak-anak.

Sementara untuk wisatawan mancanegara dikenakan biaya masuk sebesar Rp 60.000 untuk orang dewasa dan Rp 30.000 untuk anak-anak.

Untuk biaya parkir motor sebesar Rp 2.000, parkir mobil sebesar Rp 5.000 dan parkir bus sebesar Rp 10.000.

2. Jam Buka

Tanah Lot Bali buka setiap hari mulai pukul 07.00 WITA – 19.00 WITA.  Dengan jam buka yang cukup panjang ini wisatawan bisa datang sesuai agenda liburan yang telah direncanakan.

Untuk mendapatkan momen liburan yang lebih tenang silahkan datang sebelum jam 10.00 WITA.

Namun jika ingin berburu momen sunset maka waktu terbaik untuk datang ke Tanah Lot adalah pada pukul 17.00 WITA – 17.30 WITA.

3. Fasilitas

Sebagai salah satu barometer wisata di Pulau Dewata Bali, Tanah Lot sudah dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas yang cukup memadai.

Mulai dari area parkir yang luas, toilet, pasar seni yang menjual aneka macam souvenir khas Bali, pusat informasi wisata, panggung terbuka, layanan keamanan, serta penginapan dari kelas melati hingga hotel bintang 5.

4. Daya Tarik

Daya tarik utama dari Tanah Lot Bali adalah keberadaan Pura Tanah Lot yang berada di atas tebing karang sehingga ketika air laut mulai pasang pura tersebut seolah berada di tengah laut.

Selain pura Tanah Lot di area pantai juga terdapat Pura Batu Bolong yang tidak kalah unik dengan tebingnya yang berongga dan selalu dilewati ombak.

Pura Batu Bolong Tanah Lot Bali
Pura Batu Polong Photo by @dilekstravelworld

Di Tanah Lot Tabanan Bali ini, kamu akan dimanjakan dengan keindahan pantai yang begitu eksotis dan penuh nuansa spiritual.

Hembusan angin dan deburan ombak yang menghempas menjadi sebuah pemandangan yang mampu memberikan kesejukan tersendiri bagi wisatawan.

Daya tarik lainnya yang tidak boleh dilewatkan ketika berkunjung ke Tanah Lot Bali adalah momen sunsetnya yang begitu menakjubkan.

Fasilitas Tanah Lot Bali
Photo by @rungsilp_sasitorn

Ketika senja telah datang dan mentari perlahan tenggelam, suasana di Tanah Lot terasa semakin syahdu dan romantis.

Gambar siluet Pura Tanah Lot pun terlihat jelas diantara jingganya cakrawala.

Sunset terindah di Tanah Lot ini menjadi daya tarik tersendiri yang tentunya wajib diabadikan dalam bidikan kamera.

Selain menyuguhkan keindahan pantai yang dipadukan dengan pura dan sunsetnya yang eksotis, Tanah Lot juga sangat menarik untuk dikunjungi karena berdekatan dengan destinasi wisata lainnya di Kabupaten Tabanan, Bali.

Destinasi wisata tersebut antara lain adalah Pantai Kedungu, Alas Kedaton Monkey Forest Tabanan, Kebun Raya Eka Karya atau Kebun Raya Bedugul, dan The Blooms Garden Baturiti.

Destinasi wisata pertama yang cukup dekat dengan kawasan wisata Tanah Lot adalah Pantai Kedungu yang terletak di Banjar Kedungu, Desa Belalang, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, Bali.

Lokasi pantai hanya berjarak sekitar 5,4 km saja dari Tanah Lot dan bisa ditempuh dalam waktu sekitar 12 menit.

Pantai Kedungu menyajikan keindahan pantai dalam suasana yang lebih tenang dengan momen sunset yang tidak kalah eksotis.

Gambar Spot Foto Tanah Lot Bali
Photo by @gusprastyo_

Selain Pantai Kedungu, destinasi wisata lainnya yang bisa disambangi adalah Alas Kedaton Monkey Forest Tabanan yang berada di Desa Kukuh, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan, Bali.

Di tempat ini terdapat sekitar 2000-an kera yang cukup jinak dan sudah terbiasa dengan kehadiran manusia.

Di Alas Kedaton ini juga terdapat sebuah pura yang diperkirana dibangun pada tahun 1364 M dengan nuansa megalithikum yang begitu kental.

Destinasi wisata selanjutnya yang bisa dikunjungi untuk melengkapi liburan di Tanah Lot Bali adalah Kebun Raya Eka Karya atau Kebun Raya Bedugul yang berada di Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali.

Jaraknya sekitar 49 km dari lokasi wisata Tanah Lot dan bisa ditempuh dalam waktu sekitar 1 jam 12 menit.

Dengan luas area sekitar 157,5 hektare taman botani terbesar di Bali ini menawarkan sensasi liburan yang asik dengan konsep wisata edukasi dan rekreasi di dalamnya.

Masih di kawasan Desa Candikuning, perjalanan wisata bisa dilanjutkan dengan mengunjungi The Blooms Garden Baturiti, tepatnya di Banjar Batusesa, Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti, Tabanan, Bali.

Di tempat wisata ini pengunjung akan dimanjakan dengan suasana alam yang sejuk dengan pemandangan alam yang sangat indah.

Baca Juga: 35+ Tempat Wisata di Bali yang Instagramable & Paling Hits Dikunjungi tahun ini!

Lokasi

Tanah Lot Bali berada di Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, Bali atau sekitar 13 km ke arah barat Kota Tabanan Bali.

Jika dari Kota Denpasar berjarak sekitar 19,6 km dan bisa ditempuh dalam waktu sekitar 41 menit melalui Jalan Raya Canggu.

Untuk mengetahui rute selengkapnya silahkan gunakan Google Maps di atas.